Sukses Memperluas Jaringan dan Karier, LRD Mengadakan Pelatihan LinkedIn!
Lembaga Riset dan Debat (LRD) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo menggelar pelatihan LinkedIn untuk pertama dengan mengusung tema “LinkedIn Profile Makeover: Tampil Lebih Menonjol di Era Digital”, yang bertempat di kafe Senopati, Ngaliyan, Kota Semarang, Minggu (27/10/2024).
Pada
kegiatan kali ini dihadiri oleh para anggota organisasi LRD yang antusias untuk
meningkatkan keterampilan mereka dalam membangun personal branding dan
memperluas jaringan profesional melalui platform LinkedIn.
Pelatihan
ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman peserta tentang pentingnya LinkedIn
sebagai alat profesional, memberikan panduan langkah demi langkah dalam membuat
dan mengoptimalkan profil, membekali mereka dengan strategi efektif untuk
membangun koneksi dan memperluas jaringan, serta membantu peserta memanfaatkan
LinkedIn untuk mencari peluang karier dan pengembangan diri.
Pelatihan
dibuka oleh Putri Wulan selaku Moderator, yang menyampaikan gambaran umum
mengenai tujuan dan manfaat acara ini. Dalam sambutannya, Putri menekankan
pentingnya platform LinkedIn sebagai sarana untuk membangun personal branding
dan memperluas jaringan profesional, terutama di era digital yang serba
terkoneksi seperti saat ini.
Setelah
pembukaan, acara dilanjutkan dengan sesi utama yang dipandu oleh narasumber
sekaligus Direktur LRD UIN Walisongo, M
Yusup Febrian. Dalam sesi ini, peserta diajarkan teknik mengisi profil
LinkedIn secara profesional, tips menulis ringkasan yang menarik dan relevan,
serta cara berinteraksi dengan jaringan untuk meningkatkan visibilitas.
Acara
berlangsung interaktif, dengan adanya sesi tanya jawab yang memperkaya diskusi,
disertai dengan evaluasi singkat untuk mengukur pemahaman peserta.
Kegiatan
ini ditutup dengan foto bersama dan harapan bahwa pelatihan ini dapat
memberikan dampak positif terhadap pengembangan karier seluruh anggota LRD.
Penulis:
Wanda Puspita (Anggota Divisi Media Informasi dan Dokumentasi)