Liburan Produktif, LRD UIN Walisongo gelar Webinar dengan Tema Artikel Ilmiah


Lembaga Riset dan Debat (LRD) UIN Walisongo mengadakan webinar yang terbuka untuk umum pada hari minggu (13/07/2025). Webinar ini dilakukan secara online melalui Google Meet dengan mengangkat tema "Kupas Tuntas Penulisan Artikel Ilmiah: Dari Ide, Novelty, hingga Publikasi."

Webinar nasional ini diisi oleh seorang narasumber yang ahli dan sudah berpengalaman menjadi reviewer bahkan editor di beberapa jurnal nasional dan internasional yaitu Dr. Novita Dewi Masyithoh, S.H., M.H. Pada pembukaannya beliau menjelaskan mengenai tips and trick pembuatan judul dalam artikel ilmiah.

"Jadi kalau membuat judul itu selain harus menarik tapi juga mengandung permasalahan di dalamnya. Selain itu juga lebih baik dalam pembuatan judul artikel ilmiah itu hindari kata analisis" ucapnya.

Berikutnya Ibu Novita menjelaskan mengenai latar belakang yang harus fokus kepada inti permasalahan yang dibahas dalam artikel dengan tujuan agar tidak merusak pembahasan dalam artikel. 

"Saat membuat latar belakang itu harus melihat dan fokus kepada permasalahan yang diangkat. Jangan sampai kita terlalu melebar pembahasannya yang nantinya berdampak kepada artikel yang kita buat menjadi rancu" ujarnya.

Beliau juga memberi beberapa saran untuk  latar belakang terkait novelty dan rumusan masalah yang perlu menjadi perhatian saat membuat artikel ilmiah.

"Kalau di latar belakang itu harus memunculkan novelty di dalamnya dengan cara memperhatikan penelitian sebelumnya, apakah ada persamaan dan perbedaan dengan penelitian yang kita buat. Terus juga dalam pembuatan rumusan masalah dalam artikel itu lebih baik dalam bentuk tujuan bukan kalimat tanya" ujarnya.

Selanjutnya Ibu Novita juga memberi semangat untuk terus membuat artikel ilmiah karena sudah banyak referensi penelitian sebelumnya yang dapat menjadi bahan penelitian.

"Tidak ada alasan kalau artikel yang dibuat itu susah karena tidak ada yang meneliti sebelumnya. Sebenarnya kalau kalian cari dengan teliti itu pasti ada penelitian yang memiliki persamaan atau yang dapat menjadi referensi untuk artikel yang dibuat" ucapnya.

Kemudian dalam sesi diskusi, Ibu Novita menjawab pertanyaan salah satu partisipan mengenai cara mengkolaborasikan data dan analisis dalam penelitian interdisiplin ilmu dan multidisiplin ilmu.

"Jadi nanti saat kalian ingin melakukan penelitian interdisiplin ilmu dan multidisiplin ilmu maka pendekatannya itu sosio-legal. Nah, saat bagian pembahasan itu kalian bisa masukin dan analisis teori-teori selain ilmu hukum ke dalam artikelnya" ujarnya.

Kemudian menurut Tsania Miratush Sholichat yang menjadi partisipan pada diskusi ini menyatakan bahwa dirinya sangat menyukai webinar ini karena menambah pengetahuan mahasiswa mengenai artikel dan penjelasan narasumbernya mudah dipahami.

"aku sukaa banget, nambah insight dan sangat bermanfaat buat anak anak yang prepare buat publish artikel, kemudian penjelasan Ibu Novita nya fokus ke inti dan mudah dipahami" ucapnya.

Selanjutnya menurut Ozha Tiwa Hiawananta selaku moderator dalam dalam webinar ini mengatakan bahwa diskusi ini menjadi sebuah wadah berdiskusi dan bertukar pikiran mengenai artikel ilmiah.

"Saya bersyukur dapat diberikan kesempatan untuk memandu jalannya webinar ini, karena di dalamnya banyak sekali diskusi yang dapat menambah ilmu kepenulisan terutama artikel ilmiah" ujarnya.

Next Post Previous Post